PENGARUH PENERAPAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWI ASRAMA PUTERI SEKOLAH TINGGI PASTORAL ATMA REKSA ENDE

viktoria lelboy

Sari

Tulisan ini berjudul “Pengaruh Penerapan Disiplin Belajar Terhadap Peningkatan Prestasi Belajar Mahasiswi di Asrama puteri Sekolah Tinggi Pastoral Atma Reksa Ende”. Tulisan ini dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan disiplin serta peningkatan belajar Mahasiswi asrama puteri  Sekolah Tinggi Pastoral  Atma Reksa Ende.

Disiplin, adalah melatih melalui pengajaran atau pelatihan”. Disiplin berkaitan erat dengan proses pelatihan yang dilakukan oleh pihak yang memberi pengarahan dan bimbingan dalam kegiatan pengajaran. Disiplin menjadi peranan penting dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif serta proses pembentukan pembelajaran yang teratur sekaligus penting bagi keberhasilan prestasi akademik bagi diri anak dan melalui penerapan disiplin di asrama dapat membantu kemampuan setiap anak untuk mencapai tujuan dan harapan.

Belajar bukanlah suatu tujuan tetapi merupakan suatu proses untuk mencapai tujuan, yang merupakan langkah-langkah atau prosedur yang ditempuh. Belajar adalah suatu proses perubahan tingkah laku individu melalui interaksi dengan lingkungan.pengertian ini menitikberatkan pada interaksi antara individu dengan lingkungan. Didalam interaksi inilah terjadi serangkaian pengalaman-pengalaman belajar. Prestasi belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu disiplin belajar. Disiplin belajar bukan hanya tergantung pada faktor luar seperti orang tua, guru dan lingkungan tetapi yang paling penting disini adalah kedisiplinan diri sendiri. Cara disiplin belajar pada setiap mahasiswi untuk mencapai prestasi belajar berbeda-beda, seperti halnya disiplin mahasiswi asrama Stipar Ende.

 

Kata Kunci

Disiplin; Belajar; Prestasi belajar; Asrama

Teks Lengkap:

PDF

Referensi

Suharsimi A., Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan, Jakarta: Rineka Cipta, 2013.

Hamid D., Kemampuan Dasar Mengajar Landasan Konsep dan Implementasi, Bandung: Alfabeta, 2010.

Soda Betu F., Kurikulum Asrama Yayasan St. Petrus Ende,0

Oemar H., Proses Belajar Mengajar, Bandung 2001.

Muslich M., Pendidikan Karakter, Menjawab Tantangan Krisis Multidimensional, PT Bumi Aksara, 2015

The Liang G., Cara Belajar yang Efisien. Yogyakarta: Pusat Kemajuan Studi-1988.

Hurlock, Elizabeth B., Psikologi Perkembangan Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan (Edisi 5) 1980. Diterjemahkan oleh Istiwidayanti dan Soedjarwo. 2008. Jakarta: Erlangga. 99, 129.

Slameto., Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya Jakarta: Rineka Cipta, 2010.

Suharno., Pengaruh Disiplin Belajar terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Fiqih Siswa kelas V di SD Islam Darul Falah Genuk Semarang. Skripsi. Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang, 2011.

Tulus T., Peran Disiplin pada Perilaku dan Prestasi Siswa, Jakarta: Grasindo, 2004.

Haryanto., 2010. Pengertian Prestasi Belajar. http://belajarpsikologi.com/pengertian-prestasi-belajar/. Diunduh di Ende, 10 Januari 2021.

http://mariatulannisa.blogspot.com/2014/01/teori-prestasi-belajar.html. Diakses di Ende, 20 Januari 2021.

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.