INTERNALISASI DAN IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA DALAM MEMBANGUN SIKAP TOLERANSI DI ANTARA SISWA BEDA AGAMA DI SMA NEGERI I ENDE

Kristoforus Kopong

Sari

SMA Negeri 1 Ende yang beralamat di Kelurahan Onekore, Kecamatan Ende Tengah Kabupaten Ende, merupakan salah satu sekolah yang siswanya berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda termasuk agama. Karena itu, peneliti mengangkat tema internalisasi dan implementasi nilai-nilai Pancasila dalam membangun sikap toleransi antara siswa beda agama di SMA Negeri 1 Ende. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah internalisasi dan implementasi nilai-nilai Pancasila di SMA Negeri 1 Ende dalam membangun sikap toleransi antara siswa beda agama? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana internalisasi dan implementasi nilai-nilai Pancasila yang dilakukan SMA Negeri 1 Ende. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumbangan pemikiran bagi SMA Negeri 1 Ende dalam melakukan upaya strategis untuk menginternalisasi dan mengimplementasi nilai-nilai Pancasila dalam membangun sikap toleransi antara siswa beda agama. Subyek atau narasumber dalam penelitian ini 15 orang, yang terdiri dari 8 guru dan 7 orang siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, awancara, dan dokumentasi; sementara analisis yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Data observasi, wawancara dan dokumentasi dianalisis dengan menggunakan tahap-tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Disimpulkan bahwa internalisasi nilai-nilai Pancasila di SMA Negeri 1 Ende sudah terlaksana dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan hasil wawancara baik dengan para guru maupun siswa bahwa internalisasi atau proses penanaman nilai-nilai Pancasila sudah dilakukan dengan baik melalui kegiatan intra kurikuler (proses pembelajaran), ko-kurikuler (pendalaman materi pembelajaran), maupun kegiatan ekstra kurikuler. Demikian pun dengan implementasi (pelaksanaan) nilai-nilai Pancasila. Namun demikian dalam mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila masih ada siswa yang belum melakukannya secara sungguh-sungguh baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah atau masyarakat dimana siswa itu berada. Untuk itu diperlukan upaya limplementasi nilai-nilai Pancasila secara terprogram dan berkelanjutan agar terbangun sikap toleransi di antara siswa beda agama di SMA Negeri 1 Ende.

Kata Kunci

Internalisasi; Implementasi; Nilai-Nilai Pancasila; SMA Negeri 1 Ende

Teks Lengkap:

PDF

Referensi

Alwisol, 2009. Psikologi Kepribadian Edisi Revisi. Malang : UMM Press.

Bagoes, Ida Mantra, 2004. Filsafat Penelitian & Metode Penlitian Sosial. Yogyakarta: Pustaka

Belajar.

Bakry, Noor Ms., 1994. Pancasila Yuridis Kenegaraan. Yogyakarta: Liberty.

Ihsan, Fuad, 1997. Dasar-Dasar Kependidikan. Jakarta: Rineka cipta.

Kneller, George F. (ed.), 1967. Foundation of Education. New York: Wiley.

Kopong, Kristoforus, 2016. Membumikan Pancasila, Mengurai Benang Kusut NKRI.

Yogyakarta: WR.

Moeleong, Lexy J., 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Muhaimin, 1996. Strategi Belajar Mengajar. Surabaya: Citra Media.

Notonagoro, 1980. Pancasila Secara Ilmiah Populer. Jakarta: Pantjuran Tudjuh.

Nurdin, Syaefuddin dan M. Usman Basyiruddin, 2003. Guru Profesional & Implementasi

Kurikulum. Jakarta: Ciputat Press.

Sugiono, 2014. Metode Penelitian Pendidikan Kualitatif dan D & D. Bandung: Alfabeth.

Syaifuddin, 2006. Design Pembelajaran dan Implementasinya. Ciputat: PT. Quantum Teaching.

Tim Nusa Indah, 2006. Bung Karno dan Pancasila, Ilham dari Flores Untuk Nusantara, Ende:

Nusa Indah.

Usman, Nurdin, 2002. Konteks Implementasi Berbasis Kurikulum Jakarta: Grasindo.

Hermawati, Rina Toleransi Antar Umat Beragama di Kota Bandung, Umbara: Indonesia Jurnal

of Antrhropology, Volume 1

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.